Ada banyak cara untuk mendapatkan penjualan di Internet , mulai dari beriklan di situs jual beli listing , forum jual beli , membuat online store , update status di sosial media , membuat lapak di marketplace atau e-commerce semacam tokopedia atau bukalapak dan situs sejenis . Beragam cara tersebut ada kelemahan dan kelebihannya tersendiri , ada yang banyak kelebihannya ada juga banyak kelemahannya tergantung posisi atau status kita sebagai penjual online itu apakah sebagai dropshipper atau penjual langsung . Tentunya resiko kelemahan atau kelebihana bergantung pada situasi kita .
Akhir-akhir ini salah satu e-commerce terbesar di Indonesia yakni Tokopedia melakukan kampanye signifikan untuk menjaring pengunjung lebih banyak lagi dari biasanya dengan cara beriklan di TV nasional ataupun iklan facebook yang semakin lihai dengan memanfaatkan plugin tertentu sehingga pengguna facebook yang sedang mencari produk atau barang via mesin pencari akan disuguhi iklan facebook dari tokopedia yang menayangkan iklan berupa ajakan beli produk xxx di tokopedia jauh lebih murah . Kini orang – orang yang tadinya hanya mengenal OLX sebelumnya tokobagus beralih ke situs tokopedia untuk membeli barang-barang baru secara online dengan metode escrow gratis yang disediakan pihak tokopedia .
Dengan hingar bingar mengenai tokopedia , tak ada salahnya jika sebagai pedagang online mencoba untuk membuka toko atau lapak disana , bukan ? siapa tahu dari tokopedia , penjualan kita semakin meningkat sehingga profit bulanan bertambah . Tapi , sebelum memutuskan untuk berjualan di tokopedia , ada baiknya kenali terlebih dahulu untung rugi jualan di tokokpedia agar tidak terkejut manakala sudah membuka toko lalu ada pemberitahuan bahwa produk kita dibeli orang . Apalagi untuk dropshipper yang produknya tidak ada di rumah , tentu lebih jeli lagi sebelum terjun ke tokopedia .
Selain gratis , anda juga tidak perlu membayar biaya hosting bulanan , tidak perlu belajar marketing seperti SEO atau SMO atau sejenisnya , tidak perlu belajar html ; css agar tampilan toko indah dipandang . Benar-benar gratis dan bermanfaat .
Namun , setinggi apapun harga barang yang kita jual apabila lokasi pengiriman berbeda dengan lokasi penjual penguasa , masih ada harapan untuk laku . Dengan catatan kita bukan dropshipper , melainkan menyetok barang sendiri di rumah . Suatu saat ketika produk dari penjual penguasa tersebut habis , konsumen akan mencari produk serupa yang masih ada stok , tak peduli darimana lokasi pengiriman yang penting ada . Kondisi seperti ini bisa dijadikan celah untuk penjual pemula yang ingin meraup keuntungan disitus yang berslogan “sudah cek belum di tokopedia”
Namun , waktu konfirmasi yang lama ini berbanding lurus dengan waktu yang dibebankan kepada penjual untuk memproses order yang masuk sehingga penjual yang malas bisa mengulur waktu orderan . Berbeda dengan situs kompetitor yakni bukalapak yang tegas dalam masalah waktu pemprosesan order dan konfirmasi penerimaan .
Itulah beberapa nilai keuntugan dan kerugian apabila kita berjualan di tokopedia . Sebagus apapun situs tersebut , status kita disana hanyalah menumpang . Apabila suatu saat terjadi perubahan kebijakan atau aturan yang menyulitkan penjual atau situs tersebut bangkrut atau dibeli oleh pihak asing , kita harus menerima kenyataan pahit . Tengok saja tokobagus yang kini berubah jadi olx , meskipun tidak ada perbedaan signifikan namun beberapa penjual disana mengaku turun drastis . Nah ,kejadian ini bisa saja melanda tokopedia apabila suatu saat dicaplok pihak asing atau terjadi perubahan kebijakan .
Akhir-akhir ini salah satu e-commerce terbesar di Indonesia yakni Tokopedia melakukan kampanye signifikan untuk menjaring pengunjung lebih banyak lagi dari biasanya dengan cara beriklan di TV nasional ataupun iklan facebook yang semakin lihai dengan memanfaatkan plugin tertentu sehingga pengguna facebook yang sedang mencari produk atau barang via mesin pencari akan disuguhi iklan facebook dari tokopedia yang menayangkan iklan berupa ajakan beli produk xxx di tokopedia jauh lebih murah . Kini orang – orang yang tadinya hanya mengenal OLX sebelumnya tokobagus beralih ke situs tokopedia untuk membeli barang-barang baru secara online dengan metode escrow gratis yang disediakan pihak tokopedia .
situs tokopedia |
Dengan hingar bingar mengenai tokopedia , tak ada salahnya jika sebagai pedagang online mencoba untuk membuka toko atau lapak disana , bukan ? siapa tahu dari tokopedia , penjualan kita semakin meningkat sehingga profit bulanan bertambah . Tapi , sebelum memutuskan untuk berjualan di tokopedia , ada baiknya kenali terlebih dahulu untung rugi jualan di tokokpedia agar tidak terkejut manakala sudah membuka toko lalu ada pemberitahuan bahwa produk kita dibeli orang . Apalagi untuk dropshipper yang produknya tidak ada di rumah , tentu lebih jeli lagi sebelum terjun ke tokopedia .
Berikut ini adalah keuntungan jika kita berjualan di tokopedia :
• Gratis tidak dipungut biaya
Setiap kali ada penjualan di lapak Anda , tokopedia tidak memungut biaya sepersenpun dari hasil penjualan . Banyak pedagang online yang menjadikan usaha rumahan online shop bergantung pada situs ajaib ini . Berapapun keuntungan yang anda dapatkan perharinya atau perbulan , tokopedia tidak akan memotong sekecilpun dari keuntungan yang didapat dari penjualan .
Selain gratis , anda juga tidak perlu membayar biaya hosting bulanan , tidak perlu belajar marketing seperti SEO atau SMO atau sejenisnya , tidak perlu belajar html ; css agar tampilan toko indah dipandang . Benar-benar gratis dan bermanfaat .
• Gampang terindeks di mesin pencari
Kini setiap pencarian produk apapun yang sekiranya dijual di tokopedia , maka pada halaman pertama akan diisi slot situs tokopedia yang menayangkan produk yang dimaksud entah berada diposisi 2 , 3 atau 7 sekalipun istilah marketingnya SEO Friendly . Konsep inilah yang dijadikan pedagang “pintar” untuk menjaring pembeli dari luar (mesin pencari) bukan dari member atau ID situs .
• Rekening bersama tidak pandang bulu
Kabar ini khusus untuk dropshipper , di tokopedia penjual baru akan menerima uang setelah pembeli melakukan konfirmasi penerimaan barang sehingga aman terhindar dari penipuan belanja online . Fitur ini bisa dimanfaatkan penjual terutama yang berstatus dropshipper untuk menjaring konsumen yang pertama kali belanja online , dibandingkan dengan rekening bersama yang bertebaran di kaskus , rekening bersama tokopedia tidak pandang bulu artinya dropshipper pun diperbolehkan untuk berjualan disana . Berbeda dengan rekening bersama pihak ketiga seperti piggy bank atau panda yang melarang dropshipper , apabila ketahuan pengirim itu dropshipper maka uang akan diberikan ke panti asuhan atau tempat beribadah sehingga dropshipper dirugikan .
Lalu kerugian jika kita berjualan di tokopedia :
• Persaingan ketat
Entah berapa keuntungan yang didapatkan penjual yang memberikan harga murah sekali , intinya berjualan di tokopedia susah – susah gampang . Manakala suatu produk sudah dikuasai oleh satu dua penjual dengan harga super murah , jika kita menjual produk tersebut dengan harga selisih yang cukup tinggi (harga kita mahal) bisa dipastikan tidak akan laku apalagi baru pertama kali berjualan disana belum ada ulasan atau produk yang pernah dijual .
Namun , setinggi apapun harga barang yang kita jual apabila lokasi pengiriman berbeda dengan lokasi penjual penguasa , masih ada harapan untuk laku . Dengan catatan kita bukan dropshipper , melainkan menyetok barang sendiri di rumah . Suatu saat ketika produk dari penjual penguasa tersebut habis , konsumen akan mencari produk serupa yang masih ada stok , tak peduli darimana lokasi pengiriman yang penting ada . Kondisi seperti ini bisa dijadikan celah untuk penjual pemula yang ingin meraup keuntungan disitus yang berslogan “sudah cek belum di tokopedia”
• Waktu konfirmasi barang yang cukup lama
Waktu konfirmasi penerimaan barang yang ditujukan ke pembeli relatif lama , sehingga jika ada penjualan di tokopedia dan pembeli itu lalai atau malas untuk mengkonfirmasi penerimaaan barang , uang yang seharusnya diterima hari selasa (menurut status penerimaan di situs jne) bisa datang atau kita terima hari minggu jika pembeli tidak ada inisiatif untuk konfirmasi . Tentunya , faktor ini bisa menjadi kendala bagi penjual yang memiliki dana minim .
Namun , waktu konfirmasi yang lama ini berbanding lurus dengan waktu yang dibebankan kepada penjual untuk memproses order yang masuk sehingga penjual yang malas bisa mengulur waktu orderan . Berbeda dengan situs kompetitor yakni bukalapak yang tegas dalam masalah waktu pemprosesan order dan konfirmasi penerimaan .
• Butuh modal banyak
Umumnya penjual di tokopedia atau situs sejenis , menjual berbagai macam produk baik itu satu kategori ataupun palugada dengan harga murah-murahan . Misalnya anda berjualan kaos , maka anda jangan berharap bisa mendapat order jika kaos yang anda jual Cuma satu . Butuh lebih dari 10 kaos agar bisa mendapatkan order . Begitu juga jika anda mau berjualan serba ada , butuh beragam produk yang sekiranya termasuk populer . Syukur-syukur jika produk yang kita jual masuk daftar produk promosi yang biasa dilakukan tokopedia setiap hari .
Itulah beberapa nilai keuntugan dan kerugian apabila kita berjualan di tokopedia . Sebagus apapun situs tersebut , status kita disana hanyalah menumpang . Apabila suatu saat terjadi perubahan kebijakan atau aturan yang menyulitkan penjual atau situs tersebut bangkrut atau dibeli oleh pihak asing , kita harus menerima kenyataan pahit . Tengok saja tokobagus yang kini berubah jadi olx , meskipun tidak ada perbedaan signifikan namun beberapa penjual disana mengaku turun drastis . Nah ,kejadian ini bisa saja melanda tokopedia apabila suatu saat dicaplok pihak asing atau terjadi perubahan kebijakan .
31 comments
Click here for commentsSebagai pembeli saya tidak akan konfirmasi bahwa barang sudah sampai kalau penjualnya juga tidak responsif. Misalnya ditanya tapi tidak menjawab, dikasih usul agar menambah opsi pengiriman tidak merespon (mungkin terlalu malas). Biar saja nunggu waktu konfirmasi habis & seller jadi lama menerima uang. Penjual sesenaknya, saya balas seenaknya. Hehe
Balasterima kasih sudah berkunjung
Balaskelemahan paling utama yaitu masuknya uang ke penjual lama sekali , salah satunya krn expedisi yg lama sampainya ditambah pembeli / termasuk para dropshipper yg malas konfirm / follow up cust nya (maklum sdh terima brg nya)
Balaskalau ketemu pembeli yg lebay dan main klik "komplain" maka duit sulit masuk ke saldo toko ! itu yg harus diperbaiki oleh tokopedia
Balasjangan merugikan reseler
iya betul sekali , cash flow berjualan di toped sangat lama sekali , apabila sekarang dana harus direview 3x24 jam sebelum masuk ke saldo kita sebagai penjual . hadeh mau aman tapi kok merugikan penjual ya ? kalau aku lebih suka yang belanja para dropshipper , karena mereka biasanya cepat sekali klik konfirmasinya plus dana yang dipakai bukan dari metode pembayaran manual melainkan instan sehingga pas klik konfimasi ya langsung masuk ke saldo toped
Balasterima kasih telah berkunjung , iya betul sekali , cas clow perusahaan (seller) sangat lambat sehingga tidak baik untuk bisnis , enakkan ya jualan di toko online punya sendiri gan , pembeli transfer lalu kita kirim barang .
BalasPenjual yg sukses bukanlah penjual yg memikirkan kenyamanan dan keuntungan untuk dirinya sendiri. Penjual yg sukses adalah penjual yg memikirkan kenyamanan dan kemudahan untuk pelangganya.
Balaskayaknya toped harus bikin fitur buyer teladan juga kali ya, jadi seller bisa juga nyeleksi buyer...
BalasSatu hal yang paling penting adalah marketing online nya ya kak? Terimakasih infonya yang bermanfaat! ^_^
BalasAssallamu,allaikum wr wb saya baru saja bergabung di toped sbg penjual... emang persaingan harga sangat begitu keras disana... di banding saya menjual produk sendiri di olshop saya....
Balaspenjual juga butuh mikirin modal om, jangan dikira semua penjual punya modal besar.. anda harus mengerti yang namanya cash-flow untuk belanja modal. bayangkan kalau anda hanya punya modal 2 juta, dan dana anda tertahan..bagaimana mungkin untuk kembali belanja modal berikutnya, akhirnya penjual tidak bisa stock sebelum memliki dana kembali. untuk itu pembeli juga harus memahami aturan yang ada pada pembelian online, karena sifatnya toko seperti bukalapak dan tokopedia ini kan seperti rekber jadi pembeli wajib konfirmasi jika keika barang sampai dan tak ada kendala.
BalasDua duanya simbiosis mutualisme om, seller tanpa pembeli apanya yg mau dijual ?, begitupula pembeli tapi gak ada yang jualan apanya yg mau dibeli ?
Tipsnya sangat membantu ,, salam kenal
Balassekarang ada fasilitas review 2 arah, jadi pembeli yg track recordnya jelek (suka main komplain seenaknya) siap2 aja diblacklist dgn toko2
Balassaldo sudah masuk ke saldo toped,tetapi ketika hendak di lakukan penarikan ke rekening ada kebijakan baru dari toped yaitu dana akan dilakukan review dalam waktu 1x24 jam.
Balasini cukup merepotkan seller karena dana menjadi tertahan di saldo toped.
SWITCH CRUISE CONTROL MITSUBISHI PAJERO SPORT..
Search di google/tokopedia "naryoko shop"
Ngomng opo
Balasngomongin untung rugi usaha jualan di tokopedia
BalasBagi saya, berjualan di tokopedia sangat menguntungkan. Barang-barang yg sudah lama parkir di gudang, kita iklankan jadi laku, produk yg ga laku di website sendiri jadi laku, sehingga perputaran uang jadi lebih lancar.
BalasSoal penetapan harga, ga usah ikut-ikutan banting harga, kalo pelayanan bagus, mereka akan beli lagi. Banyak dari penjual yg banting hrg cara bungkus paketnya hanya pake koran, tapi klo dibungkus rapi dg tambahan kardus dan plastik bubble, pembeli akan lebih senang belanja lagi ke kita.
maksih info nya agan,
Balassalam
sepatu cowok
Ongkir tokopedia beda saatmau kirim.ke jne malah dihitung volume.kadang.nombok ongkir..apa harus dinaikkan beratnya pada saat jual?????????
BalasHennnn
BalasMau nanya. Kalo pembeli ga pernah confirm penerimaan barang, apa yang terjadi? Seller akan terima uang nya ga?
Balasiya dinaikkan saja beratnya , disesuaikan ya , jangan menghasilkan keuntungan dari berat barang .
Balasnanti sistem yang akan mengkonfirmasi sendiri , biasanya pembeli dikasih waktu 2 hari untuk melakukan konfirmasi penerimaan terhitung dari tanggal penerimaan dari resi jne . sering cek-cek no resinya di tokpednya saja , biar cepat selesai.
Balasmungkin yg tidak konfirm penerima bisa berfikir untuk toko punya modal minim, pengalaman pribadi saya ada 5 order yg tidak konfirmasi dgn uang kira2 400 rb. (semua pengiriman jarak jauh) hari berikutnya masuk order baru jadi bingung deh cari modal, jadi klo order lambat di respon mungkin ada salah kejadian seperti ini. trims
Balasmungkin yg tidak konfirm penerima bisa berfikir untuk toko punya modal minim, pengalaman pribadi saya ada 5 order yg tidak konfirmasi dgn uang kira2 400 rb. (semua pengiriman jarak jauh) hari berikutnya masuk order baru jadi bingung deh cari modal, jadi klo order lambat di respon mungkin ada salah kejadian seperti ini. trims
BalasRuginya kalau ada pembeli nakal
BalasBilang barang kurang/rusak
Padahal sebelom kirim sudah melalui pengecekan barang yg di kirim bagus/lengkap
Pihak pusat resolusi tokopedia kurang
Dalam seleksi mana yg benar dan yg salah
akhirnya yg di rugikan jg penjual...
Demikian juga sebaliknya
Jika ada penjual nakal
Barang yg di kirim rusak/kurang
Pembeli yg di rugikan
Tokopedia kurang dalam hal keamanan
Semoga kedepan ada solusi sehingga dapat lebih terjamin keamanan transaksi nya
wah sangat membantu komen2nya. mantap
Balaspersaaingan berat ommm.... parah harganya pada dibanting... saya mau jual kalah saing
BalasSetuju, persaingan di Tokopedia memang sudah sangat ketat. Perlu strategi marketing lebih kreatif agar bisa tetap survive tanpa harus ikut banting harga
Balasagan kalo mau make gold merchant itu biaya yg sebulan kan 150k itu ntar ada biaya lain2 g, kaya periklanan dll...
Balassoalnya saya baru jualan di tokped blom ada yg beli baru diliat2 aja..
mohon masukannya gan.
agan kalo mau make gold merchant itu biaya yg sebulan kan 150k itu ntar ada biaya lain2 g, kaya periklanan dll...
Balassoalnya saya baru jualan di tokped blom ada yg beli baru diliat2 aja..
mohon masukannya gan.
Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon